Welcome to My Blog

Selamat Datang, kepada rekan-rekan blogger yang kebetulan berkunjung, selamat menikmati Blognya Bung Fajrin.. Blog ini jauh dari sempurna, bahkan jauh dari nilai-nilai estetika.. tapi inilah Blog saya.. Jika nggak keberatan, mohon tinggalkan pesan dan saran.... terima kasih my friend... selamat ngeblogg....

Minggu, 29 April 2012

Sejarah Tionghoa di Kalimantan Barat

Pada abad ketujuh, hubungan Tiongkok dengan Kalimantan Barat sudah sering terjadi, tetapi belum menetap. Imigran dari Cina kemudian masuk ke Kerajaan Sambas dan Mempawah dan terorganisir dalam kongsi sosial politik yang berpusat di Monterado dan Bodok dalam Kerajaan Sambas dan Mandor dalam Kerajaan Mempawah.


Pasukan Khubilai Khan di bawah pimpinan Ike Meso, Shih Pi dan Khau Sing dalam perjalanannya untuk menghukum Kertanegara, singgah di kepulauan Karimata yang terletak berhadapan dengan Kerajaan Tanjungpura. Karena kekalahan pasukan ini dari angkatan perang Jawa dan takut mendapat hukuman dari Khubilai Khan, kemungkinan besar beberapa dari mereka melarikan diri dan menetap di Kalimantan Barat.


Pada tahun 1407, di Sambas didirikan Muslim/Hanafi – Chinese Community. Tahun 1463 laksamana Cheng Ho, seorang Hui dari Yunan, atas perintah Kaisar Cheng Tsu alias Jung Lo (kaisar keempat dinasti Ming) selama tujuh kali memimpin ekspedisi pelayaran ke Nan Yang. Beberapa anak buahnya ada yang kemudian menetap di Kalimantan Barat dan membaur dengan penduduk setempat. Mereka juga membawa ajaran Islam yang mereka anut.


Sejak Abad 17


Di abad ke-17 hijrah bangsa Cina ke Kalimantan Barat menempuh dua rute yakni melalui Indocina – Malaya – Kalimantan Barat dan Borneo Utara – Kalimantan Barat. Tahun 1745, orang Cina didatangkan besar-besaran untuk kepentingan perkongsian, karena Sultan Sambas dan Panembahan Mempawah menggunakan tenaga-tenaga orang Cina sebagai wajib rodi dipekerjakan di tambang-tambang emas. Kedatangan mereka di Monterado membentuk kongsi Taikong (Parit Besar) dan Samto Kiaw (Tiga Jembatan).


Tahun 1770, orang-orang Cina perkongsian yang berpusat di Monterado dan Bodok berperang dengan suku Dayak yang menewaskan kepala suku Dayak di kedua daerah itu. Sultan Sambas kemudian menetapkan orang-orang Cina di kedua daerah tersebut hanya tunduk kepada Sultan dan wajib membayar upeti setiap bulan, bukan setiap tahun seperti sebelumnya.


Tetapi mereka diberi kekuasaan mengatur pemerintahan, pengadilan, keamanan dan sebagainya. Semenjak itu timbullah Republik Kecil yang berpusat di Monterado dan orang Dayak pindah ke daerah yang aman dari orang Cina.


Pada Oktober 1771 kota Pontianak berdiri. Tahun 1772 datang seorang bernama Lo Fong (Pak) dari kampung Shak Shan Po, Kunyichu, Kanton membawa 100 keluarganya mendarat di Siantan, Pontianak Utara. Sebelumnya di Pontianak sudah ada kongsi Tszu Sjin dari suku Tio Ciu yang memandang Lo Fong sebagai orang penting. Mandor dan sekitarnya juga telah didiami suku Tio Ciu, terutama dari Tioyo dan Kityo. Daerah Mimbong didiami pekerja dari Kun-tsu dan Tai-pu. Seorang bernama Liu Kon Siong yang tinggal dengan lebih dari lima ratus keluarganya mengangkat dirinya sebagai Tai-Ko di sana.


Di San Sim (Tengah-tengah Pegunungan) berdiam pekerja dari daerah Thai-Phu dan berada di bawah kekuasaan Tong A Tsoi sebagai Tai-Ko.Lo Fong kemudian pindah ke Mandor dan membangun rumah untuk rakyat, majelis umum (Thong) serta pasar.


Namun ia merasa tersaingi oleh Mao Yien yang memiliki pasar 220 pintu, terdiri dari 200 pintu pasar lama yang didiami masyarakat Tio Tjiu, Kti-Yo, Hai Fung dan Liuk Fung dengan Tai-Ko Ung Kui Peh dan 20 pintu pasar baru yang didiami masyarakat asal Kia Yin Tju dengan Tai-Ko Kong Mew Pak. Mao Yien juga mendirikan benteng Lan Fo (Anggrek Persatuan) dan mengangkat 4 pembantu dengan nama Lo-Man.


Lo Fong kemudian mengutus Liu Thoi Ni untuk membawa surat rahasia kepada Ung Kui Peh dan Kong Mew Pak, sehingga mereka terpaksa menyerah dan menggabungkan diri di bawah kekuasaan Lo Fong tanpa pertumpahan darah. Lo Fong kemudian juga merebut kekuasaan Tai-Ko Liu Kon Siong di daerah Min Bong (Benuang) sampai ke San King (Air Mati).


Sejak Abad 18


Lo Fong kemudian menguasai pertambangan emas Liu Kon Siong dan pertambangan perak Pangeran Sita dari Ngabang. Kekuasaan Lo Fong meliputi kerajaan Mempawah, Pontianak dan Landak dan disatukan pada tahun 1777 dengan nama Republik Lan Fong.


Tahun 1795 Lo Fong meninggal dunia dan dimakamkan di Sak Dja Mandor. Republik yang setiap tahun mengirim upeti kepada Kaisar Tiongkok ini pun bubar.Oleh orang Cina, Mandor disebut Toeng Ban Lit (daerah timur dengan 1000 undang-undang .


Tahun 1795, berkobar pertempuran antara kongsi Tai-Kong yang berpusat di Monterado dengan kongsi Sam Tiu Kiu yang berpusat di Sambas. karena pihak Sam Tiu Kiu melakukan penggalian emas di Sungai Raya Singkawang, daerah kekuasaan Tai-Kong.Tahun 1796, dengan bantuan kerajaan Sambas, kongsi Sam Tiu Kiu berhasil menguasai Monterado. Namun seorang panglima sultan bernama Tengku Sambo mati terbunuh ketika menyerbu benteng terakhir kongsi Tai Kong. Perang ini oleh rakyat Sambas disebut juga Perang Tengku Sambo.


Pada 6 September 1818 Belanda masuk ke Kerajaan Sambas. Tanggal 23 September Muller dilantik sebagai Pejabat Residen Sambas dan esoknya mengumumkan Monterado di bawah kekuasaan pemerintahan Belanda. Pada 28 November diadakan pula pertemuan dengan kepala-kepala kongsi dan orang-orang Cina di Sambas.


Tahun 1819, masyarakat Cina di Sambas dan Mandor memberontak dan tidak mengakui pemerintahan Belanda. Seribu orang dari Mandor menyerang kongsi Belanda di Pontianak.


Pada 22 September 1822 diumumkan hasil perundingan segitiga antara Sultan Pontianak, pemerintahan Belanda dan kepala-kepala kongsi Cina.Namun pada 1823, setelah berhasil menguasai daerah Lara, Sin Ta Kiu (Sam Tiu Kiu), Sambas, kongsi Tai Kong mengadakan pemberontakan terhadap belanda karena merasa hasil perundingan merugikan pihaknya.


Dengan bantuan Sam Tiu Kiu dan orang-orang Cina di Sambas, kongsi Tai Kong kemudian dipukul mundur ke Monterado. Setelah gagal pada serangan kedua tanggal 28 Februari 1823, pada 5 Maret 1823 penduduk Cina yang memberontak menyatakan menyerah. kemudian 11 Mei 1823 komisaris Belanda mengeluarkan peraturan-peraturan dan kewajiban-kewajiban kongsi-kongsi. Tahun 1850, kerajaan Sambas yang dipimpin Sultan Abubakar Tadjudin II hampir jatuh ke tangan perkongsian gabungan Tai Kong, Sam Tiu Kiu dan Mang Kit Tiu.


Kerajaan Sambas meminta bantuan kepada Belanda. Tahun 1851, kompeni Belanda tiba dipimpin Overste Zorg yang kemudian gugur ketika perebutan benteng pusat pertahanan Sam Tiu Kiu di Seminis Pemangkat. Ia dimakamkan di bukit Penibungan, Pemangkat.


Setelah Abad 18

Tahun 1854 pemberontakan kian meluas dan didukung bangsa Cina yang di luar perkongsian. Belanda kemudian mengirimkan pasukan tambahan ke Sambas yang dipimpin Residen Anderson. Akhirnya pada 1856 Republik Monterado yang telah berdiri selama 100 tahun berhasil dikalahkan. Tanggal 4 Januari 1857 Belanda mengambil alih kekuasaan Cina di kerajaan Mempawah, dan tahun 1884 seluruh perkongsian Cina di Kalimantan Barat dibubarkan oleh Belanda.


Tahun 1914, bertepatan dengan Perang Dunia I, terjadi pemberontakan Sam Tiam (tiga mata, tiga kode, tiga cara). Pemberontakan di Monterado dipimpin oleh bekas keluarga Republik Monterado, sedangkan pemberontakan di Mempawah dipimpin oleh bekas keluarga Republik Lan Fong. Mereka juga dibantu oleh masyarakat Melayu dan Dayak yang dipaksa untuk ikut. Pemberontakan berakhir tahun 1916 dengan kemenangan di pihak Belanda. Belanda kemudian mendirikan tugu peringatan di Mandor bagi prajurit-prajuritnya yang gugur selama dua kali pemberontakan Cina (tahun 1854-1856 dan 1914-1916). Perang 1914-1916 dinamakan Perang Kenceng oleh masyarakat Kalimantan Barat. Tahun 1921-1929 karena di Tiongkok (Cina) terjadi perang saudara, imigrasi besar-besaran orang Cina kembali terjadi dengan daerah tujuan Semenanjung Malaya, Serawak dan Kalimantan Barat.


PENYEBAB KONFLIK DAYAK DAN MADURA

PENYEBAB KONFLIK DAYAK DAN MADURA

Penduduk asli Kalimantan Barat adalah Suku Dayak yang hidup sebagai petani dan nelayan Selain suku asli, suku lainnya yang juga telah masuk ke bumi Kalimantan adalah Melayu, Cina, Madura, Bugis, Minang dan Batak.

Dalam berkomunikasi penduduk yang heterogen ini menggunakan bahasa Indonesia atau Melayu sebagai bahasa sehari-hari. Tetapi karena tingkat pendidikan mereka rendah, kebanyakan mereka memakai bahasa daerahnya masing-masing. Dengan demikian seringkali ditemui kesalahpahaman di antara mereka. Terlebih jika umumnya orang Madura berbicara dengan orang Dayak, gaya komunikasi orang Madura yang keras ditangkap oleh Orang Dayak sebagai kesombongan dan kekasaran.

Kebudayaan yang berbeda seringkali dijadikan dasar penyebab timbulnya suatu konflik pada masyarakat yang berbeda sosial budaya. Demikian juga yang terjadi pada konflik Dayak dan Madura yang terjadi pada akhir tahun 1996 yaitu terjadinya kasus Sanggau Ledo, Kabupaten Bengkayang (sebelum pertengahan tahun 1999 termasuk Kabupaten Sambas), di Kalimantan Barat. Konflik sosial sepertinya agak sulit terpisahkan dari dinamika kehidupan masyarakat Kalimantan. Setelah itu, pertikaian antar-etnis terjadi lagi di Sambas, lalu disusul di Kota Pontianak, dan terakhir di Sampit serta menyebar ke semua wilayah di Kalimantan Tengah.

Orang Dayak yang ramah dan lembut merasa tidak nyaman dengan karakter orang Madura yang tidak menghormati atau menghargai orang Dayak sebagai penduduk lokal yang menghargai hukum adatnya. Hukum adat memegang peranan penting bagi orang Dayak. Tanah yang mereka miliki adalah warisan leluhur yang harus mereka pertahankan. Seringkali mereka terkena tipudaya masyarakat pendatang yang akhirnya berhasil menguasai atau bahkan menyerobot tanah mereka. Perilaku dan tindakan masyarakat pendatang khususnya orang Madura menimbulkan sentimen sendiri bagi orang Dayak yang menganggap mereka sebagai penjarah tanah mereka. Ditambah lagi dengan keberhasilan dan kerja keras orang Madura menelola tanah dan menjadikan mereka sukses dalam bisnis pertanian.

Kebutuhan dasar yang tidak terpenuhi merupakan dasar dari munculnya suatu konflik2. Masyarakat Dayak juga mempunyai suatu cirri yang dominan dalam mata pencarian yaitu kebanyakan bergantung pada kehidupan bertani atau berladang. Dengan masuknya perusahaan kayu besar yang menggunduli kayu-kayu yang bernilai, sangatlah mendesak keberadaannya dalam bidang perekonomian. Perkebunan kelapa sawit yang menggantikannya lebih memilih orang pendatang sebagai pekerja daripada orang Dayak. Hal yang demikian menyebabkan masyarakat adat merasa terpinggirkan atau tertinggalkan dalam kegiatan perekonomian penting di daerahnya mereka sendiri. Perilaku orang Madura terhadap orang Dayak dan keserakahan mereka yang telah menguras dan merusak alamnya menjadi salah satu dasar pemicu timbulnya konflik di antara mereka.

Ketidakcocokan di antara karakter mereka menjadikan hubungan kedua etnis ini mudah menjadi suatu konflik. Ditambah lagi dengan tidak adanya pemahaman dari kedua etnis terhadap latar belakang sosial budaya masing-masing etnis. Kecurigaan dan kebencian membuat hubungan keduanya menjadi tegang dan tidak harmonis.

Ketidakadilan juga dirasakan oleh masyarakat Dayak terhadap aparat keamanan yang tidak berlaku adil terhadap orang Madura yang melakukan pelanggaran hukum. Permintaan mereka untuk menghukum orang Madura yang melakukan pelanggaran hukum tidak diperhatikan oleh aparat penegak hukum. Hal ini pada akhirnya orang Dayak melakukan kekerasan langsung terhadap orang Madura, yaitu dengan penghancuran dan pembakaran pemukiman orang Madura.

Konflik adalah hubungan antara dua pihak atau lebih (individu atau kelompok) yang memiliki atau merasa memiliki, sasaran-sasaran yang tidak sejalan. Kekerasan adalah tindakan, perkataan, sikap, berbagai struktur atau sistem yang menyebabkan kerusakan secara fisik, mental sosial atau lingkungan dan atau menghalangi seseorang untuk meraih potensinya secara penuh3

Dari definisi di atas, dapat dikatakan bahwa antara konflik dengan kekerasan bagaikan dua sisi mata pedang yang terpisahkan satu dengan yang lainnya manakala konflik yang terjadi tidak segera diselesaikan sebagaimana mestinya, sehingga menimbulkan kekerasan yang dapat merusak secara material maupun immaterial.

Konflik adalah suatu kenyataan yang tidak terhindarkan jika pihak-pihak yang bertentangan tidak memiliki pemahaman yang terhadap satu sama lain dan tujuan serta kebutuhan mereka tidak dapat lagi sejalan. Perbedaan pendapat yang terjadi di antara keduanya pada dasarnya adalah hal yang alami, namun jika tidak terkendali akan menjadi pemicu timbulnya kekerasan yang merusak kedua belah pihak bahkan lingkungan sekitarnya. Untuk itu diperlukan penyelesaian yang memberikan semangat damai pada kedua belah pihak. Jika konflik yang menyebabkan timbulnya kekerasan dapat diselesaikan tanpa melakukan kekerasan memberikan suatu rasa damai dan aman pada masyarakat sekitarnya. Sebaliknya, jika diselesaikan juga dengan kekerasan yang membabibuta akan menyebabkan timbulnya rasa takut, tidak aman, kepanikan bagi orang sekitarnya, khususnya bagian dari masyarakat yang bertikai. Permasalahan baru juga akan timbul dari penyelesaian dengan jalan kekerasan. .

Selanjutnya Simon Fisher dkk, mengajukan suatu konsep tentang arti kekerasan sebagai suatu pendekatan dalam intervensi konflik yang menyebutkan bahwa konflik adalah fakta kehidupan yang dapat memunculkan permasalahan-permasalahan berat saat kekerasan muncul dalam konflik tersebut. Oleh karenanya dapat dibedakan antara kelompok yang menghendaki kekerasan sebagai penyelesaian konflik dan kelompok yang anti kekerasan. Kelompok yang pro kekerasan cenderung untuk memaksakan kehendaknya agar dituruti orang lain ketika cara lain yang ditempuh gagal. Sedangkan kelompok anti kekerasan cenderung percaya bahwa kekerasan tidak akan mampu mendatangkan manfaat yang diharapkan diharapkan, sehingga penggunaan kekerasan dirasa tidak bermanfaat dan tidak adil. Secara praktis tindakan-tindakan anti kekerasan dilakukan masyarakat yang menerapkan metode anti kekerasan secara mutlak mereka lebih percaya bahwa metode anti kekerasan yang diterapkan dalam suatu konflik akan lebih berhasil dalam situasi yang mereka hadapi sendiri.

Menganalisa lebih lanjut tentang konflik horizontal yang terjadi pada beberapa wilayah di Indonesia, seperti konflik Dayak dan Madura dihubungkan dengan teori Simon Fisher, dapat dikatakan bahwa sebagian besar masyarakat di daerah konflik cenderung memilih jalan kekerasan sebagai alternative penyelesaian masalah yang muncul di antara mereka. Mereka menganggap cara ini lebih membuat pihak lawan memenuhi keinginan mereka.

Identitas yang terancam sebagai suatu suku asli Kalimantan yang terusik oleh kedatangan pendatang membuat suku Dayak mengambil sikap keras. Ditambah lagi dengan tidak adanya perubahan sikap dari masyarakat pendatang. Hal ini jelas terlihat pada dampak yang terjadi pasca konflik horizontal Dayak dan Madura. Mereka tidak melihat dampak dari kekerasan bagi masyarakat mereka sendiri yaitu korban jiwa dan harta benda, tetapi yang terpenting adalah keluarnya orang Madura dari wilayah mereka.

Menyimak lebih jauh tentang konflik horizontal yang juga disebut sebagai konflik etnis yang bersifat laten (tersembunyi) yang harus diangkat ke permukaan agar dapat ditangani secara efektif. Disebut sebagai konflik yang bersifat laten karena di antara kedua etnis yang bertikai (Dayak dengan Madura) sudah lama terjadi ketidakharmonisan dalam interaksi sosialnya. Suku Dayak sebagai suku asli Kalimantan merasa terusik kehidupannya dengan semakin meningkatnya populasi suku Madura yang juga mendominasi hampir seluruh aspek kehidupannya.

Ketidakharmonisan dalam interaksi sosial antara kedua etnis ini tidak cepat mendapat penanganan dari tokoh masyarakat setempat maupun oleh aparatur pemerintah agar dapat ditangani. Pada pertikaian yang terjadi terlihat adanya keberpihakan dari aparat kepada salah satu etnis menurut pendapat etnis lain. Kondisi ini terus berlanjut, yang pada akhirnya menjadi konflik terbuka berakar dan diiringi dengan kekerasan.

Konflik yang dipicu oleh persoalan yang sederhana, menjadi kerusuhan dan di identifikasi pemicu pecahnya konflik adalah : adanya benturan budaya etnis lokal dengan etnis pendatang, lemahnya supremasi hukum, adanya tindak kekerasan. Benturan budaya ini sebenarnya lebih banyak disebabkan oleh kesombongan dan ketidakpedulian etnis Madura terhadap hukum adat dan budaya lokal yang sangat dihormati masyarakat setempat seperti hak atas kepemilikan tanah.

PENANGANAN YANG DILAKUKAN

Lemahnya supremasi hukum terlihat dari perlakuan yang ringan diberikan pada masyarakat Madura. Dalam hal ini untuk menghindari keadaan yang lebih tidak terkendali lagi seperti terjadinya tindakan kekerasan, pembunuhan, pembakaran dan pengusiran yang berkepanjangan, maka untuk sementara waktu orang Dayak menyatakan sikap yaitu :

  1. Untuk etnis Madura yang masih berada di wilayah Kalimantan Barat agar secepatnya dikeluarkan atau diungsikan demi keselamatan dan keamanan mereka karena tidak ada jaminan untuk itu. Terlebih dengan tidak cukupnya aparat keamanan menjangkau wilayah rawan konflik.
  2. Menolak pengembalian pengungsi etnis Madura untuk batas waktu yang tidak ditentukan karena tidak adanya suatu jaminan perubahan sikap dari etnis Madura dan juga dikhawatirkan adanya tindakan balas dendam secara langsung maupun tidak langsung.

Sikap ini ditanggapi positif oleh aparat penegak hukum maupun masyarakat karena adanya keterbatasan aparat yang tidak dapat menjangkau seluruh wilayah Propinsi Kalimantan, maka demi keamanan kedua belah pihak untuk sementara suku Madura harus dilokalisir pada daerah yang lebih aman. Selain itu dalam upaya penanganan konflik yang terjadi ini dilakukan juga beberapa cara yaitu :

(1) Untuk sementara waktu yang tidak dapat ditentukan batasnya, etnis Dayak dan Melayu sepakat tidak menerima kembali etnis Madura di bumi Kalimantan terutama di daerah konflik . Hal ini dilakukan agar tidak terjadi bentrokan di antara mereka karena sangat rentan tersulut oleh isu yang akan membakar kemarahan kedua belah pihak;

(2) Rehabilitasi bangunan yang rusak akibat pengrusakan dan pembakaran terhadap infrastruktur masyarakat umum juga dilakukan agar dapat berjalannya kegiatan masyarakat sebagaimana mestinya. Moral dan mental masyarakat juga perlu mendapat perhatian dan pembinaan agar terwujud suatu rekonsiliasi yang damai dan melibatkan kembali seluruh tokoh masyarakat;

(3) Re-evakuasi dilakukan bagi korban konflik ke daerah yang lebih aman. Untuk itu perhatian terhadap keamanan mereka di daerah pengungsian harus didukung oleh pihak keamanan sampai mereka mendapat tempat yang layak;

(4) Dialog antar etnis yang berkesinambungan dengan memanfaatkan lembaga adat masyarakat perlu dilakukan dalam proses pembentukan kerjasama mengakhiri konflik yang berkepanjangan;

(5) Demikian juga dengan penegakkan hukum terhadap pelaku pelanggaran hukum perlu dilakukan secara konsisten dan adil tanpa berpihak pada etnis tertentu selain itu kemampuan personil petugas keamanan perlu ditingkatkan.



2 Simon Fisher, Dekka Ibrahim Abdi dkk. “Working With Conflict; Skills& Strategies for Action, New York, 2002.Responding To Conflict.

3 Simon Fisher, Dekka Ibrahim Abdi dan kawan. “Working With Conflict; Skills & Strategies for Action, New York, 2002. Responding To Conflict.

Sumber

Jumat, 20 April 2012

Hari-Hari Besar RI

Januari

1 Januari : Hari Perdamaian Dunia

1 Januari : Tahun Baru

3 Januari : Hari Departemen Agama

5 Januari : Hari Korps Wanita Angkatan Laut (KOWAL)

5 Januari : Hari Ulang Tahun Partai Persatuan Pembangunan (PPP)

10 Januari : Hari Ulang Tahun Partai Demokrasi Indonesia (PDI)

15 Januari : Hari Peristiwa Laut dan Samudera

25 Januari : Hari Gizi & Makanan

25 Januari : Hari Kusta Internasional

31 Januari : Hari Lahir Nahdlatul Ulama (NU)

Februari

5 Februari : Hari Ulang Tahun Himpunan Mahasiswa Islam (HMI)

5 Februari : Hari Peristiwa Kapal Tujuh

9 Februari : Hari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI)

9 Februari : Hari Kavaleri

13 Februari : Hari Persatuan Farmasi Indonesia

14 Februari : Hari Peringatan Pembela Tanah Air (PETA)

19 Februari : Hari KOHANUDNAS

22 Februari : Hari Istiqlal

28 Februari : Hari Gizi Nasional Indonesia

Maret

1 Maret : Hari Kehakiman Indonesia

1 Maret : Hari Peristiwa Serangan Umum di Jogyakarta

6 Maret : Hari KOSTRAD

8 Maret : Hari Wanita Internasional

9 Maret : Hari Musik Nasional

10 Maret : Hari Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI)

11 Maret : Hari Surat Perintah 11 Maret (SUPERSEMAR)

14 Maret : Hari Milad Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM)

18 Maret : Hari Arsitektur Indonesia

23 Maret : Hari lahir Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI)

23 Maret : Hari Meteorologi Sedunia

24 Maret : Hari Peringatan Bandung Lautan Api

27 Maret : Hari Women International Club (WIC)

30 Maret : Hari Film Indonesia

April

1 April : Hari Bank Dunia

6 April : Hari Nelayan Indonesia

7 April : Hari Kesehatan Internasional

9 April : Hari Penerbangan Nasional

9 April : Hari TNI Angkatan Udara

15 April : Hari Zeni

16 April : Hari KOPASSUS (Komando Pasukan Khusus)

18 April : Hari Peringatan Konferensi Asia Afrika

19 April : Hari Pertahanan Sipil (HANSIP)

20 April : Milad PKS (Partai Keadilan Sejahtera)

21 April : Hari Kartini

22 April : Hari Bumi

24 April : Hari Angkutan Nasional

24 April : Hari Solidaritas Asia-Afrika

27 April : Hari Permasyarakatan Indonesia

M e i

1 Mei : Hari Peringatan Pembebasan Irian Barat

1 Mei : Hari Buruh Sedunia

2 Mei : Hari Pendidikan Nasional

3 Mei : Hari Surya

4 Mei : Hari Bangkit Pelajar Islam Indonesia

8 Mei : Hari Henry Dunant

5 Mei : Hari Lembaga Sosial Desa (LSD)

11 Mei : Hari POM - TNI

17 Mei : Hari Buku Nasional

19 Mei : Hari Korps Cacat Veteran Indonesia

20 Mei : Hari Kebangkitan Nasional

21 Mei : Hari Peringatan Reformasi

31 Mei : Hari anti tembakau internasional

Juni

1 Juni : Hari Lahir Pancasila

1 Juni : Hari Anak-anak Sedunia

3 Juni : Hari Pasar Modal Indonesia

3 Juni : Hari Jadi Kota Bogor

5 Juni : Hari Lingkungan Hidup Sedunia

17 Juni : Hari Dermaga

22 Juni : Hari Ulang Tahun Kota Jakarta

24 Juni : Hari Bidan Indonesia

26 Juni : Hari Anti Narkoba Sedunia

29 Juni : Hari Keluarga Berencana Nasional

Juli

1 Juli : Hari Bhayangkara

1 Juli : Hari Anak-anak Indonesia

5 Juli : Hari Bank Indonesia

9 Juli : Hari Satelit Palapa

12 Juli : Hari Koperasi

22 Juli : Hari Kejaksaan

23 Juli : Hari Anak Nasional

23 Juli : Hari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI)

29 Juli : Hari Bhakti TNI Angkatan Udara

Agustus

5 Agustus : Hari Dharma Wanita Indonesia

8 Agustus : Hari Ulang Tahun ASEAN

10 Agustus : Hari Veteran Nasional

13 Agustus : Hari Peringatan Pangkalan Brandan Lautan Api

14 Agustus : Hari Pramuka

15 Agustus : Hari mengudaranya RBTV Asli Jogja

17 Agustus : Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia

18 Agustus : Hari Konstitusi Republik Indonesia

19 Agustus : Hari Departemen Luar Negeri Indonesia

21 Agustus : Hari Maritim Nasional

24 Agustus : Hari Televisi Republik Indonesia (TVRI)

30 Agustus : Hari Orang Hilang Sedunia

September

1 September : Hari Polisi Wanita (POLWAN)

3 September : Hari Palang Merah Indonesia (PMI)

8 September : Hari Aksara

8 September : Hari Pamong Praja

9 September : Hari Ulang Tahun Partai Demokrat

9 September : Hari Olahraga Nasional

11 September : Hari Radio Republik Indonesia (RRI)

17 September : Hari Perhubungan Nasional

24 September : Hari Tani

26 September : Hari Statistik

27 September : Hari Pos Telekomunikasi Telegraf (PTT)

28 September : Hari Kereta Api

29 September : Hari Sarjana Indonesia

30 September : Hari Peringatan Pemberontakan G30S/PKI

Oktober

1 Oktober : Hari Kesaktian Pancasila

5 Oktober : Hari Tentara Nasional Indonesia (TNI)

9 Oktober : Hari Surat Menyurat Internasional

10 Oktober : Hari Kesehatan Jiwa

14 Oktober : Hari Pangan Sedunia

15 Oktober : Hari Hak Asasi Binatang

16 Oktober : Hari Parlemen Indonesia

20 Oktober : Hari Ulang Tahun Golongan Karya

24 Oktober : Hari Dokter Indonesia

24 Oktober : Hari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)

27 Oktober : Hari Penerbangan Nasional

27 Oktober : Hari Listrik Nasional

28 Oktober : Hari Sumpah Pemuda

29 Oktober : Hari KORPRI

30 Oktober : Hari Keuangan

November

3 November : Hari Kerohanian

10 November : Hari Pahlawan

10 November : Hari Ganefo

12 November : Hari Kesehatan Nasional

14 November : Hari Brigade Mobil (BRIMOB)

14 November : Hari Diabetes Sedunia

21 November : Hari Pohon

22 November : Hari Perhubungan Darat

25 November : Hari Guru

Desember

1 Desember : Hari AIDS Sedunia

1 Desember : Hari Artileri

3 Desember : Hari Internasional Penyandang Cacat

9 Desember : Hari Armada

10 Desember : Hari Hak Asasi Manusia

12 Desember : Hari Transmigrasi

15 Desember : Hari Infanteri

19 Desember : Hari Bela Negara

22 Desember : Hari Ibu

22 Desember : Hari Ikatan Senat Mahasiswa Farmasi Seluruh Indonesia (ISMAFARSI)

22 Desember : Hari Sosial

22 Desember : Hari Korps Wanita Angkatan Darat (KOWAD)

Sabtu, 07 April 2012

</strong>- Dibawah ini adalah beberapa untaian kata yang dinisbahkan kepada Imam 'Ali bin Abu Thalib r.a yang diambil dari buku "Mutiara Nahjul Balaghah" yang diberi Syarah oleh Bapak revormasi Islam Muhammad Abduh dan diteliti serta ditahkikkan kembali oleh Muhammad Muhyiddin Abdul Hamid (dosen Fakultas Bahasa Arab al-Azhar Mesir), terbitan Mizan terjemahan Muhammad al-Baqir.</p><p>Semoga beberapa hikmah yang bisa diambil dan dapat semakin memposisikan diri kita dalam menghadapi gejolak prahara yang mengancam seluruh anak bangsa, InsyaAllah.</p><p>"Wahai manusia, janganlah sekali-kali merasa kesepian diatas jalan kebenaran hanya disebabkan sedikitnya orang yang berada disana. Sesungguhnya kebanyakan manusia telah berkumpul menghadapi hidangan yang hanya sebentar saja kenyangnya namun lama sekali laparnya.</p><p>Wahai manusia, sesungguhnya hanya ada dua hal yang menggabungkan manusia, yaitu persetujuan atas sesuatu dan penolakan terhadapnya.<br
/>Seperti halnya pembunuhan unta kaum Tsamud; yang menyembelihnya hanya satu orang tapi Allah menjatuhkan atas mereka semua, disebabkan mereka menyetujui perbuatan itu dan tidak menentangnya."</p><p>Akan datang suatu masa ketika orang yang didekatkan oleh para penguasa hanyalah mereka yang pandai memfitnah orang lain; yang diterima ucapannya hanyalah mereka yang menyimpang dari agama, dan yang dianggap bodoh ialah mereka yang mengatakan kebenaran.</p><p>Pada masa seperti itu, sedekah akan dianggap sebagai kerugian, bantuan untuk sanak kerabat hanyalah sebagai alat pamer dan beribadah kepada Allah sebagai perbuatan "sok alim". Pada saat itu kekuasaan negeri dijalankan berdasarkan saran-saran kaum wanita, kepemimpinan anak-anak dan perencanaan kaum banci."</p><p>"Paksakanlah dirimu agar tetap menanam kebaikan kepada saudaramu disaat ia memutuskan hubungan denganmu. Berusahalah agar tetap bersikap lunak serta mendekatinya disaat ia berpaling
darimu. Bersikaplah dermawan kepadanya disaat ia menunjukkan kebakhilannya terhadapmu. Hampirilah ia disaat ia menjauhimu.</p><p>"Hadapilah ia dengan lemah lembut disaat ia memamerkan kekerasan hatinya. Berilah pemaafan untuknya disaat ia melakukan kesalahan terhadapmu, seolah-olah engkau adalah sahayanya dan dialah yang melimpahkan nikmatnya kepadamu. Tetapi janganlah meletakkan hal itu semua bukan pada tempatnya, atau melakukannya untuk orang yang tidak patut menerimanya."</p><p>"Jangan terlalu merisaukan kezaliman orang yang melakukannya terhadapmu; sebab ia telah mendatangkan kerugian bagi dirinya sendiri dan keuntungan bagimu. Maka tidaklah selayaknya engkau membalas orang yang menggembirakanmu dengan menyusahkannya."</p><p>"Bila kebaikan meliputi suatu masa beserta orang-orang didalamnya, lalu seseorang berburuk sangka terhadap orang lain yang belum pernah berbuat cela, maka sesungguhnya ia telah berlaku zalim. Tetapi apabila kejahatan
telah meliputi suatu masa beserta orang-orang didalamnya, lalu seseorang berbaik sangka terhadap orang yang belum pernah dikenalnya, maka ia akan sangat mudah tertipu."</p><p>"Barangsiapa mengangkat dirinya sebagai pemimpin, hendaknya ia mulai mengajari dirinya sendiri sebelum mengajari orang lain. Dan hendaknya ia mendidik dirinya sendiri dengan cara memperbaiki tingkah lakunya sebelum mendidik orang lain dengan ucapan lidahnya. Orang yang menjadi pendidik bagi dirinya sendiri lebih patut dihormati daripada yang mengajari orang lain."</p><p>"Mencukupkan diri dengan sesuatu yang berada ditanganmu lebih kusukai bagimu daripada usahamu memperoleh apa yang ada ditangan orang lain. Pahitnya kegagalan untuk memiliki sesuatu, lebih manis daripada memintanya dari orang lain."</p><p>"Cara terbaik untuk menjaga sesuatu yang tersimpan dalam wadahnya adalah dengan mengikat erat tali pengikat tutupnya. Demikian pula memperbaiki apa yang tidak sempat kau
ucapkan, jauh lebih mudah daripada memperbaiki apa yang terlanjur kau ucapkan."</p><p>Semoga bermanfaat <img src='http://majalahasik.com/wp-includes/images/smilies/icon_smile.gif' alt=':)' class='wp-smiley' /></p>

Minggu, 11 Maret 2012

Kata-Kata Yang Biasa Di Pakai Dalam Pernikahan

Perkawinan yang umumnya sangat terjalin dengan cinta dan kesetiaan adalah yang didahului masa perkenalan (pacaran) yang panjang. ~ Joseph Addison
Seorang yang single adalah seekor binatang yang tak lengkap. Ia mencerminkan satu belahan gunting yang aneh. ~ Benjamin Franklin
Di mana ada perkawinan tanpa cinta, di sana bisa ada cinta tanpa perkawinan. ~ Benjamin Franklin
Perkawinan adalah kesalahan yang harus dibuat tiap orang. ~ George Jessel
Perkawinan adalah keputusasaan, karena seorang istri yang ingin berbeban ringan membuat seorang suami terbeban berat. ~ Willian Shakespeare
Mengapa seorang wanita yang berusaha selama sepuluh tahun mengubah kebiasaan suaminya dan kemudian mengeluh bahwa suaminya bukanlah pria yang ingin ia kawini? ~ Barbara Streisand
Dalam hidup ini sering ada orang yang kawin dengan orang yang tidak ia cintai,
tetapi mencintai orang yang tidak bisa ia kawini. ~ S. Belen
Orang harus selalu mencintai. Itulah alasan seseorang sebaiknya tidak pernah kawin. ~ Father Robert Capon
Semua perkawinan itu menyenangkan. Namun hidup bersama sesudahnya-lah yang menyebabkan segala masalah. ~ Raymond Hull
Kawinlah terburu-buru, dan Anda akan menyesal, kenikmatan itu terlalu cepat berlalu. ~ Marry in haste, and repent at leisure
Istri adalah kekasih gelap lelaki waktu masih muda, teman lelaki waktu berusia separuh baya, dan perawat lelaki waktu sudah tua. ~ Francis Bacon
Menurut psikologi, laki-laki umumnya memberi cinta kepada wanita untuk mendapatkan sex. Sebaliknya, wanita umumnya memberi sex kepada laki-laki untuk mendapatkan cinta. ~ S. Belen
Kebahagiaan dalam perkawinan hanyalah suatu kebetulan belaka. ~ Jane Austen
Jika seorang pria membuka pintu mobil bagi istrinya, itu karena mobilnya yang baru
atau itu istrinya yang baru. ~ Prince Philip
Perkawinan itu ibarat istana untuk yang masih berada di luar: ingin cepat-cepat masuk, tetapi ibarat neraka untuk yang berada di dalam: ingin cepat-cepat keluar. ~ S. Belen
Seorang wanita yang mencintai akan melakukan apa saja bagi suaminya, kecuali berhenti mengeritik dan mencoba memperbaikinya. ~ JB Priestley
Pastilah saraf Anda akan rusak jika Anda ingin ramah setiap hari kepada seorang manusia yang sama. ~ Benjamin Disraeli
Terbanyak perkawinan bukanlah penjumlahan dua orang bersama-sama. Tapi, pengurangan satu terhadap yang lain. ~ Ian Fleming
Kepentingan wanita adalah ingin kawin secepat mungkin, sedangkan laki-laki berusaha melajang selama mungkin. ~ George Bernard Shaw
Suami itu ibarat kebakaran. Terjadilah kebakaran jika tak diawasi. ~ Zsa Zsa Gabor
Seorang laki-laki yang sedang jatuh cinta tidak lengkap sampai ia kawin. Sesudah itu, habislah ia. ~ Zsa Zsa Gabor
Perkawinan hanyalah petualangan yang terbuka bagi sang pengecut. ~ Voltaire
Untuk sukses perkawinan dibutuhkan dua orang, dan untuk kegagalan perkawinan hanya diperlukan satu orang. ~ Herbert Samuel
Variasi adalah bumbu kehidupan yang sebenarnya, yang memberi segala citarasa. ~ William Cowper
Tiada kenikmatan yang bertahan lama, kecuali ada variasi di dalamnya. ~ Publilius Syrus
Tiada perkawinan yang bahagia tanpa pengorbanan tiada henti. ~ S. Belen
Perkawinan yang bahagia adalah penyatuan dua orang yang bersedia saling memaafkan.
Perkawinan harus mencerminkan persahabatan yang paling akrab, kalau tidak perkawinan itu akan gagal.

Perkawinan dapat dibumbui dengan musik, kata-kata lembut, dan parfum; tetapi kelangsungannya ditopang oleh kerja keras, perhatian, saling menghormati dan masakan yang enak.
Agar perkawinan anda tetap meluap dengan kasih, maka kalau anda salah, akuilah, dan kalau anda benar, tetaplah tutup mulut.
Perkawinan dapat dikukuhkan di sorga, tetapi pengelolaannya harus dilakukan dibumi.
Rahasia menjadi pasangan suami istri yang bahagia sesungguhnya tidak pernah dapat diajarkan, tetapi belajar dari pengalaman.
Yang paling asyik dalam suatu perkawinan adalah jatuh cinta lagi, lagi…, dan lagi, pada orang yang sama.
Prestasi pria yang paling cemerlang adalah kemampuan membujuk wanita untuk menikah dengannya.
Sebelum menikah tiga kata kecil sering diucapkan adalah: “Aku cinta kamu.” setelah menikah sering berubah menjadi: “Pergi saja sendiri”
Rumah terbuat dari dinding dan jendela. Rumah Tangga terbuat dari kasih dan cita-cita.
Ikatan pernikahan menjadi sia-sia tanpa saling mengasihi.
Arah pikiran anda menentukan arah perkawinan anda.
Pertengkaran adalah jarak paling jauh dari dua titik.
Tanpa kasih rumah hanyalah sekedar tempat tinggal.
Jenis musik yang harus dimiliki dirumah adalah harmoni rumah tangga.
Sembilan puluh persen perselisihan dalam kehidupan sehari-hari disebabkan oleh nada suara yang salah.
Pengampunan adalah mengasihi tanpa perlu alasan.
Contoh paling mengesankan dari toleransi adalah ulang tahun pernikahan emas.

KATA-KATA MUTIARA UNDANGAN PERNIKAHAN

Doa Cinta Sang Pengantin
Ya Allah,
Andai Kau berkenan, limpahkanlah rasa cinta kepada kami,
Yang Kau jadikan pengikat rindu Rasulullah dan Khadijah Al Qubro
Yang Kau jadikan mata air kasih sayang
Ali bin Abi Thalib dan Fatimah Az Zahra
Yang Kau jadikan penghias keluarga Nabi-Mu yang suci.
Ya Allah,
Andai semua itu tak layak bagi kami,
Maka cukupkanlah permohonan kami dengan ridlo-Mu
Jadikanlah kami Suami & Istri yang saling mencintai di kala dekat,
Saling menjaga kehormatan dikala jauh,
Saling menghibur dikala duka,
Saling mengingatkan dikala bahagia,
Saling mendoakan dalam kebaikan dan ketaqwaan,
Serta saling menyempurnakan dalam peribadatan.
Ya Allah,
Sempurnakanlah kebahagiaan kami
Dengan menjadikan perkawinan kami ini sebagai ibadah kepada-Mu
Dan bukti ketaatan kami kepada sunnah Rasul-Mu. Amin..
Kata kata lembut yang kita bisikkan pada pasangan kita
Tersimpan disuatu tempat rahasia di Surga
Pada suatu hari, mereka aka berjatuhan bagaikan hujan, lalu tersebar
Dan misteri cinta kita akan tumbuh bersemi
Disegala penjuru bumi
(Jalaaluddin Ar Rumi)
Cinta,
Ruh yang mengalir lembut,menyenangkan, bersinar, jernih dan ceria
Cinta,
Ruh yang mengalir lembut, menyesakkan, bederai, jerih dan badai
Tetapi dalam sebuah ikatan yang Allah halalkan
Cinta sejati akan berpesan
“Bukan kita tersenyum karena kita bahagia, tetapi kita bahagia karena kita tersenyum”
( Salim A. Fillah, Baarakallaahu Laka, Bahagianya Merayakan Cinta)
Ketika Tuhan menulis Takdir-Nya, Tuhan
juga menuliskan Satu Nama dalam hidupku.
Bertahun aku menunggu Satu Nama itu.
Akhirnya hari ini
terjawab sudah penantian itu,…
Kamu adalah Takdir ku…
Menyatukan mimpi menjadi harap
Menyatukan asa menjadi doa
Menyatukan hati tuk bersama
Menerima apa yang ada
Mencipta indah yang tiada
Meluruhkan rindu dalam pertemuan
Menautkan janji dalam ikrar suci
Menerima, menjaga, bukan tuk hari ini
namun tuk selamanya
Melangkah dijalan baru
Tak hanya berdua
namun membawa seluruh pengharapan sepanjang jalan
Merayakan saat ini dengan suka cita
Pertemuan dua hati
Peleburan segala putih niatan
semoga Tuhan melanggengkan
Apa yang t’lah Ia pertautkan
Do’a yang shahih untuk mendoakan mempelai yang baru menikah :
Semoga Allah memberi berkah kepadamu dan atasmu serta mengumpulkan kamu berdua (pengantin laki-laki dan perempuan) dalam kebaikan.”
(HR. Penyusun-penyusun kitab Sunan, kecuali An-Nasai dan lihat Shahih At-Tirmidzi 1/316)

Sumber 

Senin, 05 Maret 2012

Hikmah Malam

Karena BC ini Bagus, Maka Saya teruskan,,Mohon dibaca dulu.. :) Ad seorang pemuda (pmd) yg meminta kpd org tuanya utk mencari seorang Guru agama yg bs menjwb 3 prtanyaannya

Pmd: Anda siapa? Dan apakah bs menjawab pertanyaan2 sy?

Ulma: Saya hamba Allah & dgn izin-Nya, saya akan menjawab pertanyaan anda

Pmd: Anda yakin? Sedang Profesor dan byk org pintar saja tdk mampu menjawab pertanyaan sy

Ulma: Sy akan mencoba sejauh kmampuan sy

Pmd: Saya punya 3 buah pertanyaan:

1. Kalau memang Tuhan itu ada,tunjukan wujud Tuhan kepada saya?

2. Apakah yang dinamakan Takdir?

3. Kalau setan diciptakan dr api, knp dimasukan ke neraka yg dibuat dr api, tentu tdk menyakitkan buat setan sbab mrk memiliki unsur yg sm?
Apakah Tuhan tdk prnh berfikir sejauh itu?

Tiba2 Ulma tersebut menampar pipi si pmd dgn kras (sambil menahan sakit)

Pmd: Knp anda marah kepada sy?

Ulma: Sy tdk marah
Tamparan itu adalah jawabn sy atas 3 buah pertanyaan yg anda ajukan kpd sy

Pmd: Sy sungguh2 tdk mengerti!

Ulma: Bagaimana rasanya tamparan sy?

Pmd: Tentu saja sy merasakn sakit!

Ulma: Jadi anda percaya bahwa sakit itu ad?

Pmd: Ya!

Ulma: Tunjukan pd sy wujud sakit itu!

Pmd: Sy tidak bisa!

Ulma: Itulah jawaban pertanyaan per1, kt smua merasakn keberadaan Tuhan tanpa mampu melihat wujudnya.

Ulma: Apakah tadi mlm anda bermimpi akan ditampar oleh sy?

Pmd: Tidak!

Ulma: Apakah pernah terpikir oleh anda akan menerima sebuah tamparan dr sy hari ini?

Pmd: Tidak!

Ulma: Itulah yg dinamakan Takdir!

Ulma: Terbuat dari apa tangan yg sy gunakan tuk menampar anda?

Pmd: kulit!

Ulma: Terbuat dari apa pipi anda?

Pmd: kulit!

Ulma: Bagaimana rasanya tamparan sy?

Pmd: sakit

Ulma: Walaupun Setan terbuat dari api & Neraka terbuat dari api, jika
Tuhan berkehendak maka Neraka akan mjdi tmpat menyakitkn tuk setan

Nb:
Sekarang Anda mempunyai dua pilihan:
1. Biarkan BM ini tetap dalam  anda, atau
2. Forward BM ini ke semua kontak anda
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Senin, 13 Februari 2012

Film Romantis Barat Wajib Nonton

Saya memang tidak merayakan Valentine's Day untuk alasan tertentu, tapi setiap menjelang hari kasih sayang tersebut saya memiliki ritual khusus dengan menonton film - film romantis. Kadang sendiri, kadang juga bersama keluarga, namun tak pernah bersama pasangan. Bagi saya, menyaksikan film romantis di bulan Februari, khususnya menjelang Valentine, membuat film tersebut memiliki greget lebih. Mungkin perasaan saya saja, tapi karena itulah saya mengharamkan genre lain selain roman untuk ditonton sebelum tanggal 14 Februari usai. Nah, kebetulan sekali Februari adalah saatnya liburan di kampus saya sehingga ada waktu lebih untuk membuat gigi terasa sakit lantaran terlalu banyak menonton film manis. Tahun ini pun ritual masih tetap berlangsung hanya bedanya sekali ini saya ingin berbagi dengan para pembaca Cinetariz mengenai pilihan saya atas 21 film paling romantis dalam satu dekade terakhir. Film yang masuk ke dalam list saya hanyalah film yang dirilis pada tahun 2000 hingga 2009 dan berasal dari barat saja. Untuk Asia, saya membuatnya dalam postingan lain yang sayangnya belum tahu kapan akan dipublikasikan saking padatnya jadwal di kala liburan ini.

Ingin merayakan Valentine tapi tak ada pasangan ? Cukup sewa film di bawah ini dan tonton di rumah, bisa sendiri atau bersama keluarga. Bagi yang memiliki pasangan juga dipersilahkan untuk mengintip, siapa tahu saat Valentine sedang malas keluar untuk dinner dan hanya ingin menghabiskan waktu di rumah bersama pasangan seraya nonton film. Percayalah, manisnya akan tetap terasa. Silahkan memilih, semoga list yang saya susun ini bisa memberi manfaat kepada pembaca sekalian. Enjoy the movie!

Inilah ke-21 film romansa yang paling saya suka dalam satu dekade terakhir :
21. Vicky Cristina Barcelona (2008)



Cinta itu memang rumit, liar dan aneh. Vicky dan Cristina membuktikannya melalui petualangan cinta mereka di kota yang sangat romantis, Barcelona. Tapi, apa perbedaan antara cinta dengan nafsu ?
20. The Lake House (2006)

Remake dari film Korea berjudul Il Mare ini tak diduga ternyata sama manis dan menyentuhnya dengan versi aslinya. Kisahnya mungkin tak masuk akal, tapi saya tak peduli selama itu mampu mengaduk - aduk emosi saya.

19. Paris, je t'aime (2006)



18 kisah cinta dengan rasa yang berbeda - beda dengan setting kota Paris. Cinta bisa datang darimana saja, cinta itu misterius dan terkadang menyakitkan. Namun cinta juga merupakan petualangan dan anugrah. Ah lengkap deh pokoknya !

18. Bridget Jones's Diary (2001)



Kisah cinta yang menggelitik nan romantis tentang wanita usia 30-an yang tak kunjung mendapat jodoh. Tanpa disadari, terkadang orang yang kita cari ternyata berada di dekat kita. Cocok bagi mereka yang kadung desperate karena susah mendapatkan jodoh.

17. Amelie (2001)



Romantisme berbalut komedi fantasi yang aneh ? Kenapa tidak. Perjalanan Amelie dalam mencari pasangan hidup dengan cara yang unik dan berbeda plus latar belakang kota Paris yang cantik terasa begitu manis, semanis Audrey Tautou.

16. The Proposal (2009)



Komedi romantis yang klise tentang pasangan beda kasta dan kepribadian. Diakui atau tidak, romcom dengan formula kuno seperti ini nyatanya masih ampuh apalagi chemistry Sandra Bullock dan Ryan Reynolds terasa pas. Manis dan menggelitik.

15. Wall-E (2008)



Siapa bilang cinta hanya untuk manusia ? Robot pun punya hak untuk jatuh cinta. Kisah cinta yang tidak biasa dan beda kasta ini dituturkan dalam bentuk animasi 3D. Jangan keburu pesimis dulu sebelum menjajal petualangan cinta Wall-E dengan Eve.

14. A Walk to Remember (2002)



Terkadang romantisme yang klise justru merupakan yang paling enak untuk disantap. Kisah cinta mendayu - dayu antara cowok populer dengan cewek religius ini diperkuat dengan sejumlah soundtrack apik dan chemistry manis antara Mandy Moore dengan Shane West.

13. Lars and the Real Girl (2007)



Cinta itu memang susah untuk dimengerti, seperti halnya Lars. Cinta tulus Lars kepada si boneka serta cinta keluarga dan kerabat kepada Lars mampu membuat siapapun yang menontonnya terenyuh. Pengorbanan pun dilakukan untuk mewujudkan cinta.

12. Eternal Sunshine of the Spotless Mind (2004)



Romantisme bergabung dengan science fiction ? Aneh. Tapi justru keanehan itulah yang membuatnya terasa special. Jika memang sudah ditakdirkan untuk bersatu, menghapus memori pun tak ada artinya, hanya membuang - buang waktu saja.

11. Moulin Rouge (2001)



Film romantis tragis dengan balutan komedi musikal. Puitis namun surealis. Kisah cinta versi Baz Luhrmann yang agak nyeleneh ini tanpa disangka ternyata meninggalkan kesan yang cukup dalam. Siapkan tissue sebelum menonton.

TOP 10

10. P.S. I Love You (2007)



Memorable scene = Holly membaca surat dari Gerry di tempat favorit Gerry kecil bermain. Saat itu Gerry hadir dan menyandarkan kepalanya di bahu Holly. Gosh, that's so sweet !


Favourite line = Gerry : "Every morning I still wake up and the first thing I want to do is to see your face."


Mungkin tak seindah versi novelnya, tapi P.S. I Love You masih sanggup membuat saya berteriak 'so sweet' berkali - kali. Beberapa adegan terkesan cengeng dan depresi, namun menawarkan kisah cinta yang sangat menyentuh. Rasanya hampir setiap perempuan di dunia ini mengidamkan sosok suami seperti Gerry. Kisah yang sudah manis masih ditunjang dengan pemandangan alam Irlandia yang super duper indah.


9. If Only (2004)



Memorable scene = Di tengah guyuran hujan yang lebat, Ian dan Samantha gagal mengejar taksi. Momen menunggu taksi dimanfaatkan Ian untuk mengungkapkan perasaan dia yang sesungguhnya kepada Samantha. Inilah terakhir kalinya mereka berdua bersama sebelum akhirnya dipisahkan oleh maut.

Favourite line = Ian : "I have to tell you this and you need to hear it. I loved you since I met you, but I wouldn't allow myself to truly feel it until today. I was always thinking ahead, making decisions soaked with fear... Today, because of you... what I learned from you; every choice I made was different and my life has completely changed... and I've learned that if you do that, then you're living your life fully... it doesn't matter if you have five minutes or fifty years. Samantha if not for today, if not for you I would never have known love at all... So thank you for being the person who taught me to love... and to be love."

Hargai apa yang telah kau miliki. Kau tidak akan tahu betapa berharganya itu hingga kau kehilangan. Romantisme berbalut fantasi ini berhasil menawarkan kisah yang sangat romantis tatkala Ian berusaha memperbaiki kesalahan yang telah dia lakukan kepada Samantha di hari terakhir mereka bersama. Jika P.S. I Love You mengandalkan alam Irlandia sebagai jualan utama disamping romantismenya, maka If Only tidak jauh berbeda, hanya saja disini memakai tetangga Irlandia, Inggris.

8. Punch-Drunk Love (2002)



Memorable scene = Setelah kencan di apartemen Lena, Barry pergi begitu saja. Saat hendak mencapai pintu keluar, seorang wanita tua memanggilnya sambil menyodorkan telepon, "Is your name Barry? This is for you." Lena yang menelepon mengungkapkan betapa dia menikmati kencan mereka dan keinginan untuk mencium Barry. Barry pun segera berlari ke apartemen Lena, namun dia tak mengingatnya karena semua terlihat sama. Setelah hampir putus asa, dia menemukannya, mengetuk pintunya dan mencium Lena.

Favourite line = Barry : "I'm lookin' at your face and I just wanna smash it. I just wanna fuckin' smash it with a sledgehammer and squeeze it. You're so pretty."
Lena : "I want to chew your face, and I want to scoop out your eyes and I want to eat them and chew them and suck on them."

Ingin mencoba romantisme yang berbeda ? Maka Punch-Drunk Love adalah jawabannya. Kisah cinta yang diusung oleh Paul Thomas Anderson terbilang absurd, namun herannya tetap terasa manis. Lihat saja penggalan dialog diatas, mengerikan bukan ? Chemistry Adam Sandler dengan Emily Watson sangat kuat. Inilah penampilan terbaik dari Adam Sandler. Punch-Drunk Love menawarkan alternatif bagi mereka yang bosan dengan kisah roman picisan yang mendayu dayu.

7. 50 First Dates (2004)


Memorable scene = Saat Lucy pertama kali menonton video buatan Henry yang bertujuan untuk menyembuhkan penyakit Lucy. Romantis, lucu dan menyentuh.

Favourite line = Henry : "You erased me from your memories because you thought you were holding me back from having a full and happy life. But you made a mistake. Being with you is the only way I could have a full and happy life. You're the girl of my dreams... and apparently, I'm the man of yours."

Adam Sandler lagi ? Yup yup yup. Komedian yang satu ini sepertinya ditakdirkan menjadi raja romcom era 2000-an. Dalam 50 First Dates, dia bereuni dengan Drew Barrymore setelah sebelumnya bermain di film manis lainnya, The Wedding Singer. Yang membuat film ini terasa romantis adalah bagaimana usaha Henry untuk membuat Lucy jatuh cinta kepadanya. Tidak hanya sekali, namun setiap hari. Sekali saja sudah sangat melelahkan, bagaimana tuh rasanya kalau harus melakukannya berulang ulang kali ? Kisah romantis ini dikemas dalam komedi. Lucu dan romantis sepanjang film.

6. The Notebook (2004)


Memorable scene = Noah mengajak Allie pergi menaiki cannoe di danau yang dipenuhi serombongan angsa putih dengan pemandangan yang sangat indah. Tak berselang lama, hujan deras mengguyur yang memaksa mereka untuk menepi. Di tengah guyuran hujan, mereka berciuman. Sangat romantis. Adegan inilah yang menjadi poster dari The Notebook.

Favourite line = Allie : "Why didn't you write me? Why? It wasn't over for me, I waited for you for seven years. But now it's too late."
Noah : "I wrote you 365 letters. I wrote you everyday for a year."
Allie : "You wrote me?"
Noah : "Yes... it wasn't over, it still isn't over."

Sebenarnya The Notebook menawarkan kisah yang sangat klise dan tak menawarkan sesuatu yang baru sama sekali. Beruntunglah chemistry Ryan Gosling dengan Rachel McAdams yang sangat dahsyat mampu mengangkat film ini, ditambah lagi Nick Cassavetes pintar mencari shot - shot indah untuk ditampilkan. Alhasil kisah cinta mendayu - dayu ala Nicholas Sparks sukses merebut hati siapapun yang menontonnya.

5. (500) Days of Summer (2009)


Memorable scene = Sulit untuk melupakan adegan 'Expectations' versus 'Reality'-nya Tom di pesta yang diadakan Summer menjelang film berakhir. Di satu sisi romantis, namun di sisi lain menyakitkan. Adegan ini dilanjutkan dengan Tom yang mengenang masa - masa bersama Summer.

Favourite line = Tom : "What happens if you fall in love?"
Summer : "Well, you don't believe that, do you?"
Tom : "It's love. It's not Santa Claus."

(500) Days of Summer memiliki naskah kuat yang jarang dimiliki oleh film romansa kebanyakan. Cara bertuturnya yang non-linear mungkin agak mengganggu bagi sebagian orang, namun justru itulah kekuatan utama film ini. Summer yang sinis dan Tom yang romantis dibawakan dengan sangat apik oleh Zooey Deschanel dan Joseph Gordon-Levitt. Film ini juga memiliki segudang dialog cerdas dan adegan romantis menawan.

4. Once (2007)


Memorable scene = Adegan di toko alat musik pada awal film saat Guy dan Girl membawakan tembang 'Falling Slowly'. Tidak begitu istimewa memang, tapi adegan inilah yang membuat saya jatuh cinta dengan film ini.

Favourite line = Guy : "What's the Czech for "Do you love him"?
Girl : (speaks in Czech)
Guy : "Do you still love him?"
Girl : (speaks in Czech)

Inilah film romantis yang dituturkan paling tulus, realistis dan tidak berlebihan. Musik dan cinta agaknya memang satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Dituturkan dengan minim dialog, namun secara efektif berhasil menyampaikannya dengan manis melalui musik dan lagu. Glen Hansard dan Marketa Irglová yang minim pengalaman akting mampu bermain natural dengan chemistry yang memukau. Once mengajarkan bahwa cinta itu tidak harus memiliki, yang terpenting adalah membuat bahagia orang yang kita cintai.

3. Serendipity (2002)


Memorable scene = Jonathan dan Sara masuk ke lift yang berbeda di sebuah hotel besar di New York. Sara berkeyakinan, jika mereka memang jodoh, mereka akan memencet lantai yang sama. Keduanya memencet lantai 23. Sayangnya, di tengah perjalanan, masuklah seorang anak kecil nakal ke dalam lift Jonathan dan memencet semua tombol lantai. Akhir dari adegan ini bisa ditebak, tapi tetap saja sukses membuat penonton gregetan.

Sara : "You don't have to understand. You just have to have faith."
Jonathan : "Faith in what?"
Sara : "Destiny."

Jika memang sudah takdir dan jodoh, maka tak akan kemana. Tapi itu bukan berarti kita hanya duduk diam menunggu jodoh kita datang menghampiri. Jonathan dan Sara terus mencari cinta sejati mereka selama 7 tahun hingga akhirnya menyadari bahwa mereka memang ditakdirkan untuk bersama.
2. Love Actually (2003)


Memorable scene = Di malam Natal, Mark mengetuk pintu rumah Juliet. Tanpa berbicara, dia menunjukkan kertas besar yang bertuliskan kata - kata yang mengungkapkan rasa cintanya kepada gadis yang dinikahi sahabatnya itu. Setelah selesai, Mark pergi begitu saja tanpa mengucapkan apapun. Juliet mengejarnya dan memberi ciuman kepada Mark. Adegan sangat romantis dan menyentuh.

Favourite lines = Ada dua dialog yang paling saya suka disini :
1) Sam : "But you know, the thing about romance is... people only get together right at the very end."
2) Jamie : (In English) "It's my favorite time of day, driving you."
Aurelia : (In Portuguese) "It's the saddest part of my day, leaving you."

Cinta ada di sekitar kita. Love Actually memang tidak memiliki segmen sebanyak Paris, je t'aime namun kisahnya lebih kompleks. Beragam kisah cinta ada disini, dari yang mulai biasa saja, lebay hingga romantis dan tidak semua berakhir dengan manis. Seperti biasa, Richard Curtis tidak lupa menyisipkan komedi khas Inggris yang menggelitik disana sini.

1. Before Sunset (2004)


Memorable scene = Hanya beberapa jam sebelum keberangkatannya kembali ke Amerika, Jesse mampir ke apartemen Celine. Setibanya disana, Celine bermain musik lalu berdansa sendirian. Dengan setengah berbisik, Celine menggoda Jesse, "Baby, you are gonna miss that plane." Jesse hanya menjawab singkat, "I know." Penonton dibuat gemas dan penasaran.

Favourite lines = 1) Celine : "Even being alone it's better than sitting next to a lover and feeling lonely. It's not so easy for me to be a romantic."
2) Celine : "Memories are wonderful things, if you don't have to deal with the past."

Bicara, bicara, bicara. Itulah yang Celine dan Jesse lakukan sepanjang film saat menjelajahi kota Paris demi mengenang apa yang mereka lakukan di Before Sunrise. Dialog panjang yang tak membosankan digeber dari menit awal hingga akhir, tak menyisakan jeda sedikitpun. Topik yang dibahas terkesan tak penting, namun jika dirasakan lebih jauh justru menghadirkan suasana yang romantis. Ethan Hawke dan Julie Delpy menunjukkan chemistry yang sangat dahsyat. Bagi Cinetariz, Before Sunset adalah film barat paling romantis dalam satu dekade terakhir.

Sumber